Wongtran – Sebagai seorang cowok harus lah gentel dalam menolak cewek yang suka sama anda. Karena itu adalah salah satu ciri bahwa anda mempunyai pendirian yang kuat dan teguh.
Terus bagaimana seorang cewek bisa tahu kalau cowok itu menolak anda?
Untuk kaula cewek yang sedang naksir berat dengan seorang cowok, harus sensitif ne dengan kata-kata yang di ucapkan oleh cowok. Apakah cowok itu suka sama anda atau si cowok menolak anda. Nah, untuk kali ini ane akan berbagi sedikit tentang perilaku cowok saat menolak anda. Langsung aja yeah ke TKP daripada ntar anda mengharap lebih dari cowok itu.. :D :D :D :D
1. Aku nggak yakin bisa bahagiain kamu.
Cowok sengaja mengatakannya untuk bisa meredam rasa sakit hati cewek. Dia tak ingin menolak perasaan cinta cewek yang telah dikenalnya, sehingga dia terpaksa mengatakan ini.
2. Aku gak suka kamu
Beberapa cowok tidak suka mengatakan sesuatu yang bertele-tele. Jadi, mereka pun lebih suka mengatakan sesuatu apa adanya, seperti "Aku gak suka kamu", misalnya. Dengan demikian, si cewek pun tidak akan berharap lebih padanya.
3. Kamu terlalu istimewa untukku.
Tak ingin menyakiti cewek, sebagian cowok biasanya mengatakan ini ketika ditembak. Dengan begitu, si cewek pun tidak terlalu merasa sakit hati karena cintanya ditolak. Namun, kata-kata semacam ini juga bisa menjadi bumerang bagi cowok, karena bisa saja si cewek malah semakin berharap.
4. Aku lagi konsen ke karir/kuliah.
Pemilihan kata ini dirasa cukup bijak untuk menolak pernyataan cinta cewek. Namun hati-hati, si cewek bisa saja berpikir untuk terus menunggu cowok yang dicintainya. Karena menurutnya, si cowok tidak benar-benar menolaknya. Hanya saja, si cowok sedang fokus pada hal lain yang dirasa lebih penting.
5. Aku belum bisa move on.
Merdeka.com - Kata-kata ini mungkin akan menyakiti hati cewek. Namun, kata-kata ini rupanya cukup efektif untuk menolak cinta cewek. Dengan demikian, si cewek pun akan sadar bahwa cowok yang dicintainya belum bisa move on dari mantannya.
semoga bermanfaat. . . .